Bahan Kuliah Metodelogi Penelitian

0
Deskripsi: 
Mata kuliah ini merupakan prasyarat yang harus ditempuh dalam menyusun tugas akhir/skripsi. Matakuliah ini akan mengkaji tentang hakikat, tujuan,  jenis-jenis metode penelitian yang  relevan  dengan  penelitian  ke-Teknik Sipil-an serta  membekali  mahasiswa untuk  membuat  keputusan  dalam  mengaplikasikan  metode  penelitian, serta menemukan  alternative  solusi  dalam  menyelesaikan  permasalahan  yang mencakup paradigma penelitian, kerangka berpikir, hipotesis dan  variabel,  populasi  dan  sampel,  instrumen  penelitian,  desain  penelitian, teknik  pengumpulan  data,  dan  analisis  data  yang  dikemas  dalam  proposal penelitian melalui pembelajaran berbasis tugas.

Capaian Pembelajaran:
Capaian pembelajaran MK Metodologi penelitian ini adalah
  • Menguasai konsep metode penelitian untuk melaksanakan penelitian ke-Teknik Sipil-an;
  • Melaksanakan penelitian sesuai dengan rancangan penelitian yang dikembangkan oleh mahasiswa;
  • Mempublikasikan  hasilnya  sehingga  dapat  digunakan  sebagai  alternatif penyelesaian masalah;
  • Menguasai prinsip dan teknik perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi penelitian;
  • mampu menganalisis dan mengevaluasi metode penelitian yang dimuat di skripsi dan artikel orang lain.

Program Pembelajaran:
Program Pembelajaran mata kuliah Metodologi Penelitian ini terdiri dari beberapa tahapan baik materi penyampaian atau asssemen yang dilakukan. Materi pembelajaran dimulai dari paradigma penelitian, kajian literatur (literatur review), merancang proposal dengan berbagai jenis penelitian, tahapan penelitian, dan analisis berbagi metode sesuai dengan strategi penelitian. Sedangkan assesment yang dilakukan seperti Diskusi/forum intensif bersama dosen dan mahasiswa, chating, Tugas, Latihan, Kuis setiap pokok bahasan, Ujian Tengah Semester (UTS), dan Ujian Akhir Semester (UAS). Dengan adanya program pembelajaran tersebut, diharapkan mahasiswa dapat aktif untuk mengikuti perkuliahan ini selama 16 kali pertemuan, baik yang dilakukan secara synchronous maupun asynchronous.

Bobot Penilaian:
Mahasiwa akan dievaluasi tingkat penguasaan dan pemahaman terhadap mata kuliah Metodologi Penelitian dengan menggunakan indikator sebagai berikut:
Diskusi intensif atau chating mahasiswa bersama dosen (10%)
Tugas (20%)
Latihan (20%)
Kuis setiap pokok bahasan (10%)
Ujian Tengah Semester (20%)
Ujian Akhir Semester (20%) 

Pertemuan 1 : Paradigma Penelitian
Capaian pembelajaran yang diharapkan dari mahasiswa dalam pertemuan ini adalah:
  • Mahasiswa memahami filosofis dalam penelitian dari berbagai aliran/pandangan;
  • Mahasiwa dapat memahami rancangan penelitian dalam pendekatan kualitatif, kuantitaif, dan mixed;
  • Mahasiswa dapat membedakan metode  penelitian  yang  berkaitan dengan strategi pengumpulan, analisis dan interpretasi data.
PDF Preview Download
Link Pengumpulan Tugas

Pertemuan 2 : Tinjauan Pustaka
Capaian pembelajaran yang diharapkan dari mahasiswa dalam pertemuan ini adalah:
  • Mahasiswa mampu menganalisa beberapa kajian pustaka yang sesuai dengan topik penelitian;
  • Mahasiwa memahami strategi pemilihan topik penelitian sekaligus fungsi tinjauan pustaka;
  • Mahasiswa mampu memahami penggunaan literatur dalam penelitian kualitatif, kuantitatif dan mixed.
PDF Preview Download
Link Pengumpulan Tugas

Pertemuan 3 : Teori dalam Kuantitatif
Capaian pembelajaran yang diharapkan dari mahasiswa dalam pertemuan ini adalah:
  • Mahasiswa mampu menjelaskan definisi tentang teori dalam penelitian kuantitatif;
  • Mahasiwa memahami beberapa variabel-variabel dalam penelitian kuantitatif;
  • Mahasiswa mampu menjelaskan berbagai hubungan antar variabel satu dengan variabel yang lain
  • Mahasiswa dapat menempatkan teori dalam penelitian kuantitatif dengan tepat.
PDF Preview Download
Link Pengumpulan Tugas

Pertemuan  4 : Teori dalam Kualitatif
Capaian pembelajaran yang diharapkan dari mahasiswa dalam pertemuan ini adalah:
  • Mahasiswa mampu memahami penggunaan teori dalam penelitian keantitatif;
  • Mahasiswa mampu menjelaskan dan mendeskripsikan secara jelas berbagai perspektif teori dalam penelitian kualitatif;
  • Mahasiswa mampu memberikan kasus/masalah yang berkaitan dengan penelitian kualitatif.
PDF Preview Download
Link Pengumpulan Tugas

Pertemuan 5 : Strategi Menulis dan Etika
Capaian pembelajaran yang diharapkan dari mahasiswa dalam pertemuan ini adalah:
  • Mahasiswa mampu memahami strategi penulisan proposal kualitatif, kuantitatif dan campuran;
  • Mahasiswa mampu memahami komponen dalam proposal;
  • Mahasiswa mampu memahami etika dalam penelitian.

Pertemuan 6 : Merancang Proposal Penelitian
Bahwa merancang proposal penelitian membutuhkan waktu yang tidak singkat. Dalam proses menyusun minimal yang harus dipahami adalah sistimatika penulisan proposal penelitian, baik kualitatif, kuantitatif maupun campuran. 
Capaian pembelajaran yang diharapkan dari mahasiswa dalam pertemuan ini adalah:
  • Mahasiswa mampu memahami format penulisan proposal penelitian, kualitatif, kuantitatif maupun campuran
  • Mahasiswa mampu memahami strategi pengumpulan dan analisis data penelitian

Pertemuan 7 : Struktur Penulisan Proposal Penelitian
Merancang proposal membutuhkan rangkaian persiapan yang ternyata bukan hanya akademik melainkan juga hal-hal yang terkait dengan non-akademik. Selain itu, perlu pemahaman apa saja yang terkandung dalam di dalam Pendahuluan, Tinjauan Pustaka dan Metode Penelitian. 
Capaian pembelajaran yang diharapkan dari mahasiswa dalam pertemuan ini adalah:
  • Mahasiswa mampu memahami persiapan apa saja sebelum menyelesaikan atau menyusun proposal penelitian
  • Mahasiswa mampu memahami cara menyusun Pendahuluan, Kajian Pustaka dan Metode Penelitian

Pertemuan 8 : UTS

Pertemuan 9 : Desain Penelitian Kuantitatif
Capaian pembelajaran yang diharapkan dari mahasiswa dalam pertemuan ini adalah:

Pertemuan 10 : Analisis Data Kuantitatif
Capaian pembelajaran yang diharapkan dari mahasiswa dalam pertemuan ini adalah:

Pertemuan 11 : Analisis Data Kuantitatif (2)
Capaian pembelajaran yang diharapkan dari mahasiswa dalam pertemuan ini adalah:

Pertemuan 12 : Desain Penelitian Campuran
Capaian pembelajaran yang diharapkan dari mahasiswa dalam pertemuan ini adalah:

Pertemuan 13 : Analisis Data Penelitian Campuran
Capaian pembelajaran yang diharapkan dari mahasiswa dalam pertemuan ini adalah:

Pertemuan 14 : Penelitian Campuran dalam Teknik Sipil
Capaian pembelajaran yang diharapkan dari mahasiswa dalam pertemuan ini adalah:

Pertemuan 15 : Penelitian Tindakan
Capaian pembelajaran yang diharapkan dari mahasiswa dalam pertemuan ini adalah:

Pertemuan 16 : UAS


Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)